SAAT JIWA DIAMBIL DARI MANUSIA, HARTA DUNIAWI SAMA SEKALI TIDAK BERGUNA, JIKALAU IA TIDAK KAYA DI HADAPAN ALLAH (LUK.12:20-21).

Yesus ingin supaya setiap pengikut-Nya kaya di hadapan Allah, bukan dengan mengumpul-kan harta di bumi; di bumi ngengat & karat merusakkannya & pencuri membongkar serta mencurinya (Mat.6:19). Tetapi kumpulkanlah bagimu harta di Sorga. . .

Di sorga ngengat & karat tidak merusakkannya & pencuri tidak membongkar & mencurinya (Mat.6:20). Yang di pertanyakan di sini adalah dimana keberadaan hatimu sekarang. Apakah sdg berada di harta duniawi atau utk harta sorgawi? (Mat.6:21).

Dalam khotbah-Nya di bukit, Yesus mengatakan: “Mata adalah pelita tubuh. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu; jika matamu jahat, gelaplah seluruh tubuhmu” (Mat.6:22-23a). Yang menjadi pertanyaan, ialah : Apa yang menjadi maksud Yesus ttg mata yg baik & mata yg jahat itu?

Mata yang baik yg dimaksud Tuhan Yesus dalam (Mat.6:22), ialah mata hati yg telah “dibuat terang” oleh Allah (Efs.1:18a). Agar anak-anak Tuhan mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya. Sehingga menaruh pengharapan penuh kepada Allah.

Betapa kayanya kemuliaan bagian yg ditentukan-Nya bagi org-org kudus, & betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yg percaya, sesuai dgn kekuatan kuasa-Nya yg dikerjakan-Nya di dlm Kristus dgn membang-kitkan Dia dari antara org mati & mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di sorga (Efs.1:18-20).

Bentuk kekayaan kemuliaan yg ditentukan Allah bagi org-org kudus ialah: Mereka akan bercahaya seperti matahari dlm Kerajaan Bapa mereka (Mt 13:43). Kuasa Allah yg hebat yg dikerjakan dlm Yesus, juga akan diberikan pada kita yg percaya (bnd.Yoh 14:12-14).

Allah mengasihi org yg mengasihi-Nya, & org yg tekun mencari-Nya akan mendapatkan-Nya. Kekayaan & kehormatan ada pada-Nya, juga harta yg tetap. Supaya Kuwariskan harta kpd yg mengasihi Aku, & Aku mengisi penuh perbendaharaan mereka (Ams.8 : 17-19,21).

Selanjutnya, kita mau tahu apa yg dimaksud Yesus dgn “mata yang jahat itu” (Mat.6:23). Maksud Yesus ialah org yg pikirannya telah dibutakan oleh “ilah zaman “ ini, shg mereka tdk melihat cahaya injil tentang kemuliaan Kristus, yg adalah gambaran Allah (2Kor.4:4).

Perkataan “ilah zaman ini” menunjuk kepada Iblis (bnd. Yoh.12:31; 14:30; 16:11; Efs 2:2; Yoh.5:19) yg memegang kuasa atas banyak kegiatan pada zaman sekarang ini. Akan tetapi, pemerintahannya itu bersifat sementara & bersyarat.

Iblis melangsungkan pemerintahannya hanya dengan kehendak Allah yg mengizinkan sampai akhir sejarah (Why 19:11-20:10). Mereka yg tdk tunduk kpd Yesus, ttp berada di bawah kekuasaan Iblis, akan dibutakan mata mereka terhadap kebenaran agar tdk dpt diselamatkan.

Utk mengalahkan kuasa Iblis atas banyak kegiatan pd zaman sekarang ini, ialah dgn tunduk atau merendahkan diri kpd Allah, agar dpt melawan dia (Ykb 4:7). Bentuk tunduk kpd Allah ialah dgn berpuasa (Mzm.69:11; Bil.29:7). Tuhan Yesus sendiri mengatakan: Jenis ini tdk dpt diusir kecuali dgn berdoa & berpuasa (Mat 17:21).

Amin..... Medio pengajaran 16 Januari 2011

Comments :

0 comments to “SAAT JIWA DIAMBIL DARI MANUSIA, HARTA DUNIAWI SAMA SEKALI TIDAK BERGUNA, JIKALAU IA TIDAK KAYA DI HADAPAN ALLAH (LUK.12:20-21).”

Post a Comment